Pada saat sesi interview kerja, user atau HRD akan menilai kita dari tampilan luar dan dalam. Bila dari tampilan luarnya saja Anda terkesan kurang memuaskan, maka hal tersebut menjadi bahan pertimbangan dan penilaian tersendiri bagi user atau HRD –Walaupun tertera di CV dan resume Anda, bahwa Anda adalah pribadi yang berprestasi, namun bila tidak didukung dengan penampilan yang rapih, akan menjadi nilai minus bagi pihak pewawancara. Sadar atau tidak, kenyataan ada beberapa hal yang tidak pantas dilakukan ketika interview. Lalu busana kerja seperti apa yang harus dihindari pada saat sesi interview?
Beberapa Pakaian & Penampilan Yang Sebaiknya Anda Hindari Saat Sesi Interview:
- Terlalu Ketat
Pakaian yang terlalu ketat atau fit-body akan mengganggu interviewer dalam melakukan sesi interview. Hal ini dapat merusak citra Anda karena akan dianggap tidak mengetahui cara berpakaian yang baik. Terutama bagi Anda perempuan, sebaiknya menggunakan pakaian yang sewajarnya dan sesuai dengan norma yang berlaku.
- Pakaian yang menggangu pandangan
Menjadi stand out dan menggangu pandangan memang berbeda tipis. Niat Anda untuk mendapatkan atensi positif dari interviewer akan menjadi hal yang berbeda bila Anda menggunakan sesuatu yang menggangu pandangan, sepert menggunakan motif yang berani –Misalnya menggunakan busana dengan motif kulit macan, menggunakan kemeja dengan warna neon yang mencolok ataupun menggunakan aksesoris berlebihan. Fokus interviewer akan terpecah dan terganggu dengan apa yang Anda kenakan.
- Menggunakan Aksesoris yang tidak pada tempatnya
Bila Anda memiliki jiwa eksentrik, maka atribut tersebut harus anda lepaskan ataupun Anda tutupi. Misalnya anting di hidung, di alis, maupun tato. Sebaiknya tidak diperlihatkan saat interview. Di beberapa perusahaan tidak membolehkan karyawannya menggunakan perhiasan yang dianggap berlebihan. Namun lain halnya bila Anda bekerja di dunia kreatif atau media, yang mungkin tidak terlalu mempermasalahkan hal semacam itu.
- Tidak sesuai dengan kepribadian perusahaan
Jika Anda mengirimkan CV anda ke perusahaan formal, sebaiknya sesuaikan dengan personality perusahaan tersebut –Seperti menggunakan kemeja dan bawahan celana atau rok kain. Lain halnya bila Anda melakukan sesi interview untuk posisi yang berhubungan dengan bidang fashion, Anda dapat mengekspresikan diri Anda dengan lebih stylist dan sesuai dengan perkembangan dunia fashion. Dengan begitu Anda dianggap menghargai perusahaan tersebut karena telah mempelajari terlebih dahulu latar belakang dari perusahaan tersebut.
- Terlalu Kasual
Memang penting menjadi diri sendiri, namun nilai kesopanan seseorang juga dapat terlihat dari bagaimana mereka berpakaian. Bila Anda menghadiri sebuah interview hanya menggunakan t-shirt dan sandal jepit, maka penilaian orang terhadap Anda akan berkurang karena Anda dianggap tidak bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan perusahaan. Gunakanlah pakaian yang tetap menggambarkan diri Anda namun tetap pada tempatnya dan sesuai dengan adat dan norma kesopanan.
Don’t judge a book by it’s cover, that’s true quotes. Tapi alangkah lebih indahnya bila kita bisa menghargai diri sendiri dulu dengan menggunakan pakaian yang pantas bagi diri kita, dengan begitu maka orang pun akan menilai kita lebih dari kita
12 November 2015